YESUS : "Jadilah kepadamu menurut imanmu"   (Matius 9:29)

RENUNGAN HARIAN SAAT TEDUH

    Selamat Datang
Berikut ini renungan harian untuk saat teduh yang diedit setiap hari. Untuk yang berbahasa Inggris berdasar waktu Amerika.


NOSUMBERBAHASATOMBOL
1IndonesiaKLIK
2IndonesiaKLIK
3EnglishKLIK
4EnglishKLIK
5EnglishKLIK
6http://www.lehrmangroup.com/verse/EnglishKLIK
7
English



Referensi :
  1. http://www.dltk-bible.com/
  2. http://www.biblegateway.com/
  • [1]Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik , yang tidak berdiri di jalan orang berdosa, dan yang tidak duduk dalam kumpulan pencemooh, [2] tetapi yang kesukaannya ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam.
    Psalms 1:1-2
  • Atas petunjuk peringatan-peringatan-Mu aku bergembira, seperti atas segala harta.
    Psalms 119:14
  • Umat-Ku binasa karena tidak mengenal Allah; karena engkaulah yang menolak pengenalan itu maka Aku menolak engkau menjadi imam-Ku; dan karena engkau melupakan pengajaran Allahmu, maka Aku juga akan melupakan anak-anakmu.
    Hosea 4:6
  • Firman-Mu itu pelita bagi kakiku dan terang bagi jalanku.
    Psalms 119:105
  • Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini, tetapi renungkanlah itu siang dan malam , supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung .
    Joshua 1:8



Rancangan dan Pekerjaan Tuhan,
tetap teguh meski banyak upaya jahat ingin menggagalkannya

Tuhan, dalam kebesaran, keagungan baik kuasa maupun kasihNya layak menerima penyembahan dan pujian dari semua ciptaaNnya.

Ya TUHAN, Tuhan kami, betapa mulianya nama-Mu di seluruh bumi! Keagungan-Mu yang mengatasi langit dinyanyikan.[Psalms 8:1]

Namun ada yang tidak suka dengan ini. Dialah lucifer, penghulu malaikat yang memberontak Tuhan. Dia diciptakan oleh Tuhan dengan kesanggupan yang luar biasa istimewa. Tuhan mengaruniakan kepadanya kepandaian, kekuatan, kemampuan bermusik dan kemampuan supranatural yang sangat besar. Tak ada malaikat lain yang kesanggupannya mendekati dia. Namun, bukannya bersyukur dan tersungkur penuh hormat kepada Tuhan, dia malah ingin seluruh alam semesta menyembahnya. Begitu kuat keinginannya untuk disembah sampai ia berani memberontak kepada Tuhan yang telah menciptakannya.
Hal-hal utama yang dia lakukan
1. Ingin menghentikan penyembahan kepada Tuhan
Beberapa diantaranya :
  1. Membuat keruh kehidupan manusia
    Manusia dijerumuskan untuk tersita perhatiannya dalam mengatasi berbagai persoalan yang banyak diantaranya dari dia. Manusia diseret ke keadaan untuk lebih mengutamakan masalahnya daripada memperhatikan kebutuhan dan kodrat dasar rohaninya untuk menyembah Tuhan
  2. Menghentikan ibadah kepada Tuhan
    Orang-orang yang telah dikuasainya didorong untuk melenyapkan gereja, apapun caranya. Orang-orang ini telah "disesatkan" agar berfikir bolehlah ada dosa perjudian, mesum, mabuk, juga premanisme, atau dosa-dosa lainnya asal tidak ada gereja di lingkungan mereka.
2. Ingin menggagalkan rancangan Tuhan
Beberapa diantaranya :
  1. Ingin melenyapkan bangsa Israel
    Bangsa Israel dibentuk sendiri oleh Tuhan untuk menggenapi rancanganNya bagi keselamatan manusia. Tuhan menggunakan bangsa ini :untuk
    1. menyimpan Firman Allah
      [19] Ia memberitakan firman-Nya kepada Yakub, ketetapan-ketetapan-Nya dan hukum-hukum-Nya kepada Israel. [20] Ia tidak berbuat demikian kepada segala bangsa, dan hukum-hukum-Nya tidak mereka kenal. Haleluya!
      Psalms 147:19-20
    2. kelahiran Mesias - Juruselamat yang dijanjikan
    3. dan penginjilan di akhir jaman.
      Dan aku mendengar jumlah mereka yang dimeteraikan itu: seratus empat puluh empat ribu yang telah dimeteraikan dari semua suku keturunan Israel .
      Revelation 7:4
    Di sepanjang sejarah, banyak sekali usaha jahat untuk membinasakan bangsa ini. Ada banyak ancaman yang membuat bangsa ini hampir-hampir musnah. Oleh tangan Tuhan saja bangsa ini masih ada sampai sekarang itupun dengan pertolongan yang melampaui akal manusia.
  2. Ingin meniadakan pekerjaan Yesus.
    Tuhan Yesus hadir ke bumi untuk menyelamatkan manusia yang sudah jatuh dalam dosa. Mereka pasti binasa. Mereka tidak dapat menolong diri mereka sendiri. Tuhan yang penuh belas kasihan mengasihi mereka. Ini semata-mata murni belas kasihan Tuhan. Manusia hanya pantas menanggung murka Allah atas dosa-dosa mereka. Tuhan Yesus menanggung resiko dosa manusia agar manusia selamat dari hukuman kekal. Namun pikiran-pikiran jahat ingin menggagalkannya agar tidak ada manusia yang selamat.
    1. ibadah kristen dipersempit ruang geraknya
    2. banyak orang kristen terancam nyawanya, hanya karena iman Kristen-nya
    3. kesaksian tentang berita keselamatan di dalam Yesus akan direspon dengan berbagai tingkat ancaman, dari dikucilkan sampai dibunuh
3. Menentang Firman Tuhan
Bukannya mentaati Firman Tuhan sebagai hukum dan kebenaran mutlak di bumi dan di sorga, si jahat mempengaruhi para tawanannya dengan doktrin yang bertentangan dengan Firman Tuhan. Ambil contoh misalnya:
Contoh ajaran Firman Tuhan dan ajaran sesat
NOAJARAN FIRMAN TUHANAJARAN SESAT
1Satu jiwa tidak kalah berharga dengan 99 jiwa.
Siapakah di antara kamu yang mempunyai seratus ekor domba, dan jikalau ia kehilangan seekor di antaranya, tidak meninggalkan yang sembilan puluh sembilan ekor di padang gurun dan pergi mencari yang sesat itu sampai ia menemukannya?
Luke 15:4
Untuk melayani mayoritas, minoritas sering dikorbankan
2Kehidupan di bumi dikelola dengan lemah lembut.
Berbahagialah orang yang lemah lembut, karena mereka akan memiliki bumi.
Matthew 5:5
Manusia didoktrin untuk memuja dan bisa melakukan kekerasan untuk mendapatkan otoritas kepemimpinan
3Kita harus mengasihi semua orang, sekalipun mereka memusuhi kita
tetapi Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu.
Matthew 5:44
Musuh harus dihabisi
4Kita harus sabar menghadapi aniaya orang lain.
Tetapi Aku berkata kepadamu: Janganlah kamu melawan orang yang berbuat jahat kepadamu, melainkan siapapun yang menampar pipi kananmu, berilah juga kepadanya pipi kirimu.
Matthew 5:39
Balas dendam adalah bukti keberaniaan seseorang menegakkan harga diri
5Tuhan adalah Allah yang perkasa, yang sanggup membela dan melindungi kita.
Pertolonganku ialah dari TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi.
Psalms 121:2
Banyak pembunuh dan penganiaya orang Kristen mengaku mereka membela allahnya.
6Dan lain sebagainyaDan lain sebagainya
Masih berlanjut lain waktu .




Loading...

Loading



.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bila memerlukan jawaban, sertakan alamat email anda.

YESUS mengasihi anda
" ... Percayalah kepada Tuhan Yesus Kristus dan engkau akan selamat, engkau dan seisi rumahmu.""""""" Kis 16:31